Senin, 18 November 2019 mahasiswa S1 Administrasi Rumah Sakit Stikes Muhammadiyah Bojonegoro melaksanakan pembukaan KKN (Kuliah Kerja Nyata) di Sumberjo Kidul, Kec. Sukosewu, Kab. Bojonegoro. Selain para mahasiswa yang hadir dalam acara pembukaan KKN, juga terdapat dosen pembimbing KKN,perangkat desa Jatiblimbing, kepala desa, dan bapak camat Sukosewu. Acara pembukaan dimulai pukul 08.00 WIB sampai selesai yang diikuti kata-kata pembukaan dari bapak camat dan penyerahan mahasiswa ke perangkat desa Sumberjo Kidul.
Dalam pembukaannya Ns. Sudalhar, M.Kep menyerahkan mahasiswa ke desa Sumberjo Kidul untuk mengamalkan Tri Darma Perguruan Tingggi yang ke-3 yaitu pengabdian masyarakat. Kuliah Kerja Nyata diadakan dengan tujuan agar mahasiswa mampu membantu pemerintah untuk membangun tatanan masyarakat lebih baik lagi. Selain itu, membantu mahasiswa sendiri untuk terbiasa hidup di lingkungan masyarakat yang masing-masing individu mempunyai karakteristik yang berbeda-beda atau agar dapat bersosialisasi dengan baik.
Kuliah Kerja Nyata (KKN) Stikes Maboro di desa Sumbero Kidul diadakan satu bulan dimulai pada tanggal 18 November 2019 – 18 Desember 2019 dengan mengangkat tema “Pola Hidup Bersih dan Sehat”. Mengangkat tema ini dengan tujuan agar mahasiswa Stikes Maboro dapat membantu desa Sumberjo Kidul terutama di bidang kesehatan dengan program-program seperti sosialisasi PHBS (Perilaku Hidup Bersih Sehat), kerja bakti, membantu posyandu balita dan lansia, penyuluhan pemberantasan sarang nyamuk, sosialisasi diare, sosialisai PPGD awam dll.