Kegiatan ramadhan Stikes Muhammadiyah Bojonegoro adalah rutin dilakukan setiap tahun. Kegiatan ramadhan ini dikemas dalam kegiatan Baitul Arqom, yang dilaksanakan di kampus A Stikes Muhammadiyah Bojonegoro.
Kegiatan yang mengambil tema “Revitalisasi Ramadhan di Era 4.0” ini dilaksanakan selama 2 hari, Jumat-Sabtu (24-25/05/2019). Peserta yang hadir dalam kegiatan ini adalah seluruh mahasiswa S1 Administrasi Rumah Sakit maupun D3 Perekam dan Informasi Kesehatan. Hasil dari kegiatan ini mereka dapat mensosialisasikan hasil tersebut kepada keluarga maupun masyarakat sekitar.
Ketua Stikes Muhammadiyah Bojonegoro, Ns. Sudalhar, M.Kep yang membuka dalam kegiatan tersebut mengungkapkan kegiatan ini dilaksanakan guna memberi bekal kepada seluruh mahasiswa Stikes Muhammadiyah Bojonegoro,”ungkapnya
Baitul arqam merupakan kegiatan yang cukup penting meskipun para mahasiswa di Stikes Muhammadiyah Bojonegoro per tahun telah mengikuti Baitul arqam dengan materi yang berbeda-beda. Akan tetapi untuk kegiatan Darul Arqam Dasar (DAD) belum semua mahasiswa dapat mengikutinya. Sehingga kegiatan ini menjadi jembatan bagi mereka yang belum mengikuti DAD.
Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang telah diselenggarakan tiap tahun. Baitul Arqam merujuk pada ruang lingkup materi Al Islam sesuai dengan Pedoman Hidup Islami Warga Muhammadiyah.
Harapan kami dari materi-materi yang diberikan pada waktu Baitul Arqom dapat menjadi pegangan hidup untuk mahasiswa yang notabene berkuliah di Muhammadiyah yang berlatarbelakang islam.